Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Jumat, 25 Oktober 2024
Ef 4:1-6
Mzm 24:1-6
Luk 12:54-59
Selaras Firman-Nya
“Sebab itu aku menasihatkan kamu, aku, orang yang dipenjarakan karena Tuhan, supaya hidupmu sebagai orang-orang yang telah dipanggil berpadanan dengan panggilan itu.” – Ef 4:1
Sudahkah hidupku mencerminkan diriku sebagai orang yang Dia panggil? Di ayat kedua disebutkan ciri-ciri orang yang telah dipanggil yakni ada kerendahan hati, kelemahlembutan dan kesabaran. Kuakui bahwa aku tidak sepenuhnya rendah hati, lemah lembut ataupun sabar. Ada kalanya aku bersikap meledak-ledak, kasar, egois dan sombong. Firman hari ini seolah kembali mengingatkanku bagaimana seharusnya aku bersikap sebagai anak Allah.
Salah satu sikap rendah hati yang bisa kita lakukan pertamatama adalah mengakui kelemahan kita, bahwa kita tidak mampu melakukan segala sesuatu dengan baik jika itu bukan karena Dia yang memampukan kita. Memang tidak mudah, namun percayalah saat kita mau dengan rendah hati memohon pertolongan Tuhan maka Tuhan pasti akan menolong kita.
Aku bukanlah orang yang sabar dalam menghadapi sesuatu. Saat ada hal-hal yang terjadi di luar rencana ataupun prediksiku, pasti aku akan merasa stress, panik bahkan marah. Tapi saat aku boleh semakin mengenal Dia, Dia memampukanku untuk semakin sabar. Hal ini tidak instan dan langsung terjadi dalam semalam, tapi setiap kejadian dalam hidupku semakin membentukku hingga aku bisa menjadi diriku yang sekarang. (Me).
Sudahkah sikap hidupku selaras dengan firman-Nya?
No responses yet