Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Sabtu, 11 Februari 2023

Kej 3:9-24
Mzm 90:2-6,12-13
Mrk 8:1-10

Care

“Hati-Ku tergerak oleh belas kasihan kepada orang banyak ini. Sudah tiga hari mereka mengikuti Aku dan mereka tidak mempunyai makanan. – Mrk 8:2

Sikap egois dan mementingkan diri sendiri sering dijumpai saat ini. Yang di cari dan dipikirkan hanya aku…aku…dan aku. Rasa kasih, simpati dan berbelas kasih menjadi PR yang perlu dipraktekan.

Gerakan hati untuk membantu dan berbela rasa harus ditumbuhkan. Tuhan sudah mencurahkan banyak sekali berkat yang perlu dibagikan pada sesama. Tidak untuk disimpan dan memperkaya diri tetapi berbagi dengan sesama. Membantu mereka yang kekurangan. Kita harus tanggap terhadap penderitaan  orang lain.

Berbagi tidak perlu menunggu setelah mampu dan kaya tetapi memberi yang kupunya walaupun sedikit dan kekurangan, bukan dari kelimpahan. Percayalah Tuhan memperhitungkan segala kepedulian dan perhatian yang kita berikan.

Jangan hitung untung-rugi, lakukan semua dengan kasih untuk memberikan pengharapan dan semangat baru bagi sesama. Dengan memberi sukacita sejati dan berkat melimpah akan saya terima. Lakukan semua dengan hati yang tulus dan murni. (TL).

Kantong kulit apa yang kita gunakan saat ini? Kantong kulit tua atau baru?

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *