Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Senin, 15 Januari 2018
1Sam 15:16-23
Mzm 50:8-9,16-17,21,23
Mrk 2:18-22
Anggur baru
Tetapi anggur yang baru hendaknya disimpan dalam kantong yang baru pula. – Mrk 2:22b
Komunitas kami baru saja mengadakan Seminar Hidup Dalam Roh (SHDR) dan saya terlibat dalam pelayanan ini. sudah tak terhitung berapa kali saya terlibat dalam pelayanan serupa. Meski bahan yang diberikan selalu sama dari tahun ke tahun, tapi selalu ada hal baru yang saya dapatkan. Salah satunya, kesaksian dari pembicara ataupun peserta.
Selain SHDR, komunitas kami juga rutin mengadakan seminar-seminar rohani. Tujuannya, agar kami terus bertumbuh dan berkembang di dalam Tuhan. Seorang tokoh pendiri waralaba pernah berkata begini: “Are you green and growing or ripe and rotting?” Intinya agar kita tidak pernah berhenti belajar dan terus bertumbuh.
Kita perlu memiliki kantong yang baru agar dapat menampung berkat yang baru. Terkadang kita sering merasa iri melihat keadaan orang lain, karena kita lupa dengan kapasitas kantong yang kita miliki. Mungkin kantong yang kita miliki sudah tua sehingga tidak bisa menampung berkat Tuhan yang baru bagi kita.
Teman, bersyukurlah bila kita aktif dalam kegiatan gereja karena sebenarnya itulah sarana untuk kita memperbarui kapasitas rohani kita. Tuhan akan senantiasa memperbarui berkat-berkat-Nya jika kita mau senantiasa memperbarui kehidupan kita. Ketika kita mengembangkan kapasitas kita, Tuhanpun akan mempercayakan lebih banyak lagi kepada kita, seperti yang dikatakan firman Tuhan, “..engkau telah setia dalam perkara kecil, aku akan memberikan kepadamu tanggung jawab dalam perkara yang besar.”
Jika kita ingin memperbesar kapasitas kita, ingatlah bahwa kita perlu terus bertumbuh dan berkembang dalam Tuhan. (Ar)
Apa yang saya lakukan untuk terus bertumbuh dan berkembang?
No responses yet