Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Senin,18 Desember 2017
Yer 23:5-8
Mzm 72:2,12-13,18-19
Mat 1:18-24
Beserta kita
Dan mereka akan menamakan Dia Imanuel yang berarti Allah menyertai kita. – Mat 1:23
Pernahkah Anda merasa sendirian ketika permasalahan merundung kehidupan kita? Rasanya seperti terpuruk dalam lubang yang dalam. Tak ada solusi. Tak ada harapan. Yang dapat kita lihat hanyalah kegelapan.
Yesus adalah Imanuel, yang artinya Allah menyertai kita. Tapi apa artinya menyertai kita? Bagi saya, perkataan itu seperti kata-kata yang disatukan tanpa makna. Apakah menyertai kita artinya seperti penguntit atau papparazzi?
Saya baru saja benar-benar mengerti apa yang dimaksud dengan menyertai. Artinya, Dia bersama kita. Artinya, Dia ada bersama kita dalam kondisi apapun yang sedang kita alami. Dia tidak hanya menguntit atau mengikuti kita seperti papparazzi. Dia mengikuti kita untuk melindungi kita. Dia tidak hanya berada di dekat kita tanpa melakukan apa-apa. Dia ada di dekat kita untuk mendukung kita ketika kita sedang lemah dan memberikan kita harapan ketika yang bisa kita lihat hanyalah kegelapan. Dia menyertai kita, bukan hanya untuk ada di dekat kita, tapi untuk menjadi segalanya yang kita butuhkan ketika meminta-Nya. Itulah Yesus, Putra yang dikirim Allah Bapa bagi kita. Bersyukurlah selalu untuk kehadiran-Nya, dalam kondisi apapun kita berada sekarang. Imanuel! (Hd)
Dalam masa Adven ini, dapatkah saya merasakan kehadiran Yesus yang menyertai saya selalu?
No responses yet