Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Minggu, 18 November 2018
Dan 12:1-3
Mzm 16:5,8-11
Ibr 10:11-14,18
Mrk 13:24-32
Hari kiamat
Tetapi tentang hari atau saat itu tidak seorangpun yang tahu, malaikat-malaikat di sorga tidak,
dan Anakpun tidak, hanya Bapa saja. – Mrk 13:32
Sejak zaman dulu, banyak orang yang memprediksikan tibanya hari kiamat. Saya ingat pada Tahun 1999, ada prediksi yang mengatakan dunia akan kiamat pada tanggal 9 bulan 9. Ketika tidak terbukti, ada lagi isu yang mengatakan kiamat akan terjadi pada saat pergantian tahun dari 1999 ke 2000.
Banyak orang khawatir komputer akan menyebabkan kiamat karena komputer takkan bisa membedakan antara tahun 2000 dengan 1900, sehingga hal ini dicemaskan akan menimbulkan bencana. Mulai dari mati listrik massal hingga ledakan nuklir. Namun sampai hari ini, isu kiamat tidak pernah menjadi kenyataan.
Firman Tuhan hari ini jelas bahwa hari kiamat adalah rahasia Bapa. Tak ada seorangpun, bahkan termasuk Anak-Nya juga tidak tahu kapan hari itu akan tiba. Karena itu, kita tidak perlu percaya dengan ramalan hari kiamat.
Daripada mengkhawatirkan kapan datangnya hari kiamat, lebih baik kita mempersiapkan diri menghadapi hari itu. Dengan begitu, ketika hari itu tiba, kita sudah siap dan termasuk dalam orang-orang pilihan-Nya yang dikumpulkan oleh malaikat-malaikat dari seluruh penjuru dunia. (Dn)
Jika kiamat datang hari ini, sudah siapkah saya?
No responses yet