Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Minggu, 19 Mei 2024
Hari Raya Pentakosta
Kis 2:1-11
Mzm 104:1,24,29-31,34
Gal 5:16-25
Yoh 15:26-27;16:12-15
Jadilah Saksi Kristus
Jikalau Penghibur yang akan Kuutus dari Bapa datang, yaitu Roh Kebenaran yang keluar dari Bapa, Ia akan bersaksi tentang Aku. Tetapi kamu juga harus bersaksi, karena kamu dari semula bersama-sama dengan Aku. – Yoh 15:26-27
Setiap kita jika memandang foto tokoh terkenal seperti Presiden Bapak Jokowi atau Ibu Megawati, pasti kita tahu siapakah mereka. Tapi sebaliknya, mereka tidak mengenal kita secara pribadi.
Sangat berbeda dengan Tuhan Yesus yang sangat mengenal kita sebagai pribadi yang utuh. Dia telah diutus sebagai Putra Allah yang turun ke bumi demi untuk menyelamatkan kita manusia. Bahkan Allah sendiri juga mengutus Roh Kudus untuk menyertai, membimbing dan memperlengkapi kita. Ketika kita dipimpin oleh Roh Kudus kita akan dimampukan dalam mengendalikan diri kita. Oleh karena itu dalam hidup kita saat ini, kita harus menjadi saksi Kristus.
Pada hari raya Pentakosta ini kita yakin Roh Kudus akan dicurahkan kepada kita agar kita semakin berani jadi saksi Kristus dimanapun kita diutus. Ada lagu nyanyian didalam buku Madah bakti “Setelah dirimu dislamatkan…jadilah saksi Kristus”. Saya senang dengan lagu itu karena syairnya penuh dengan semangat berkobar-kobar. Ayo….jadilah saksi Kristus. (Ld).
Roh Kudus nyalakanlah api cinta-Mu dalam diri kami.
No responses yet