Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Rabu, 02 Agustus 2023
Kel 34:29-35
Mzm 99:5-7,9
Mat 13:44-46
Mutiara Yang Sangat Berharga
Setelah ditemukannya mutiara yang sangat berharga, iapun pergi menjual seluruh miliknya lalu membeli mutiara itu. – Mat 13:46
Saya teringat seorang bintang film Hollywood yang cantik bernama Dolores Hart, karirnya melesat di tahun 1956. Begitupun dengan Elvis Presley yang pada tahun yang sama juga peraih beberapa penghargaan bergensi dalam dunia akting. Berprestasi, memiliki banyak harta dan kekayaan, serta ketenaran pun diraihnya.
Pada tahun 1961, Dolores Hart mendapat peran sebagai Santa Klara dalam film Francis of Assisi. Saat itu dia mengalami pengalaman iman dengan Tuhan. Dua tahun setelahnya beliau hilang dari dunia perfilm-an. Dia meninggalkan semuanya, tidak memperpanjang kontrak filmnya lagi, meninggalkan kekasihnya, kemudian memutuskan untuk hidup sederhana dalam biara Benediktin. Ketika di wawancara, Dolores mengatakan bagaimana dia bisa meninggalkan semuanya, “Seandainya kau mendengar apa yang kudengar..” Autobiografinya tertuang dlm buku The Ear of the heart: An Actres Journey From Hollywood to Holy Vow.
Dolores Hart menemukan mutiara yang sangat berharga, maka bukanlah sesuatu hal yang aneh, ketika dia berani meninggalkan segalanya, dan mengambil yang terbaik.
Bagaimana dengan hidup kita? (AS).
Apakah saya sudah menemukan mutiara yang sangat berharga?
No responses yet