Renungan Katolik “Bahasa Kasih ”
Senin, 02 Mei 2016
Kis 16:11-15
Mzm 149:1-6a,9b
Yoh 15:26 – 16:4a
ADVOKAT ULUNG
Jika penghibur yang akan Ku-utus dari Bapa datang, yaitu Roh Kebenaran yang keluar dari Bapa, Ia akan bersaksi tentang Aku. – Yoh 15:26
Sekali peristiwa saya merasa begitu dipojokkan, diserang, dan disingkirkan. Dalam situasi seperti itu, ada seorang bapak muda yang membela dan mendukung saya. Wah, saya sungguh merasa seperti Yesus yang memanggul salib dibantu oleh Simon dari Kirene.
Begitulah karya Roh Kudus Sang Penghibur, yang tak terpisah dari Allah Bapa. Roh Kudus yang membuat saya masih tegak dan berdiri tegar sampai hari ini untuk mengikuti Dia, dan tetap setia sebagai orang Katolik. Roh Kudus yang membuat saya dimampukan untuk mengenal dan mengalami Tuhan secara pribadi.
Roh Kudus yang sama yang menjadikan saya peka menerima rahmat-Nya, menjadi saksi-Nya, sekalipun ada penolakan dan ejekan yang kita alami. Roh Kudus yang memampukan saya untuk menjadi pribadi yang memelihara iman. Roh Kudus menjadi pembela ke manapun saya diutus, dan karya-karya Tuhan dinyatakan.
Panggilan hidup sebagai pejuang gereja mungkin membuat banyak orang takut menjalankannya. Namun, dengan menerima panggilan hidup tersebut, saya melihat karya Roh Kudus sang Advokat yang nyata dalam setiap perjuangan yang saya lakukan. Roh Kudus sungguh senantiasa menyertai dan mendampingi saya dalam karya pelayanan yang saya lakukan. (Ld)
Tuhan, penuhilah aku dengan Roh Kudus-Mu.
No responses yet