Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Senin, 22 Agustus 2022
Peringatan St. Perawan Maria, Ratu
2 Tes 1:1-5,11b-12
Mzm 96:1-5
Mat 23:13-22
Ajaran Yang Sesat
Hai kamu orang-orang bodoh dan orang-orang buta, apakah yang lebih penting, emas atau Bait Suci yang menguduskan emas itu? – Mat.23:17
Pada jaman informasi yang begitu cepat ini, informasi yang salah pun juga dapat tersebar dengan cepat. Dalam hitungan detik, hoax dapat dibuat dan dapat dibaca oleh banyak orang. Artikel-artikel tentang keimanan kita pun juga banyak tersebar di internet. Kitapun harus berhati-hati dengan begitu banyak sumber website, youtube channel, dan akun-akun sosial media yang menerbitkan artikel-artikel tentang iman kita, yang belum tentu benar. Kita harus pandai memilah-milah sumber yang benar. Jangan sampai ajaran-ajaran yang kurang benar tersebut menjadi mindset dalam hidup kita.
Pada Injil hari ini, Yesus banyak mengecam ahli taurat yang memiliki mindset yang tidak sesuai. Hal yang lebih penting diabaikan, mengelabui orang, dan lain sebagainya. Oleh sebab itu hari ini kita diingatkan untuk mendapatkan ajaran-ajaran yang benar, jangan mudah percaya dengan tampilan luar yang begitu menarik, tetapi isi nya tidak benar.
Yesus juga memperingatkan kita akan adanya nabi-nabi palsu (Mat. 7:15).
Mari kita menjadi murid Kristus yang jeli, yang mau belajar pada tempat yang benar, menjadi sumber yang terpercaya, sehingga kita tidak tersesat. (DB).
Sudahkah kita menjaga mindset kita dengan benar?
No responses yet