Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Selasa, 29 Maret 2022
Yeh 47:1-9;12
Mzm 46:2-3,5-6,8-9
Yoh 5:1-16
Bangunlah!
“Bangunlah, angkatlah tilammu dan berjalanlah” – Yoh 5 : 8
Hari ini di dalam Injil Yesus bertanya “Maukah engkau sembuh?”.
Mungkin Yesus bertanya kepada kita masing-masing, “Maukah engkau sembuh?”
Apapun yang kita alami saat ini, Yesus menanyakan maukah kita sembuh. Mungkin luka di hati karena pengkhianatan seseorang. Mungkin duka yang dalam karena kehilangan seseorang. Mungkin juga penyesalan yang dalam akibat kesalahan yang kita perbuat. Atau juga mungkin sakit yang sudah bertahun-tahun kita derita dan tak kunjung sembuh. Maukah kita sembuh dari semua itu?
Dan bila kita mau, sama seperti apa yang dikatakan Yesus, “bangunlah….”. Yesus meminta kita untuk bangkit dan bangun. Dengan pengertian jangan tinggal diam, berusahalah!Usahakanlah kesembuhanmu karena sebenarnya kesembuhan itu sudah menjadi milikmu ketika engkau menerima Dia dalam hidupmu.
Ketika anak-anak sudah besar dan dapat belajar sendiri, seharusnya kelulusan dalam sekolah mereka adalah hasil usahanya sendiri. Mereka tidak lagi datang kepada saya dan berkata, “Papa tolong bantu dan usahakan, karena kami mau lulus sekolah”. Karena kalau mereka bertanya demikian saya akan menjawab, “belajarlah!”.
Mukjizat berawal dari inisiatif Allah yang kemudian ditanggapi oleh usaha kita. Oleh karena itu, mulailah percaya bahwa Allah selalu merencanakan apa yang baik bagimu dan berjuanglah sampai rencana itu menjadi nyata di dalam hidupmu. (Al)
Maukah engkau sembuh? Bangunlah…. Berusahalah!
No responses yet