Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Sabtu, 30.Juli 2022
Yer 26:11-16,24
Mzm 69:15-16,30-31,33-34
Mat 14:1-12
Tanggalkan Gengsi
sehingga Herodes bersumpah akan memberikan kepadanya apa saja yang dimintanya. – Mat.14:7
Arti kata “sumpah” adalah suatu janji yang harus ditepati. Bagaikan pisau bermata dua. Hati-hati jangan sampai membuat sumpah yang bersifat emosional atau untuk kesenangan semata tanpa memikirkan apakah hal itu benar ataukah bertolak belakang dengan kehendak Tuhan. Demikian juga halnya dengan Herodes pada saat itu, demi gengsi semata, ia memilih untuk menjalankan sumpahnya meski ia sadar apa yang dipilihnya tersebut tidak benar, sangat merugikan orang lain bahkan merupakan suatu dosa besar dihadapan Allah.
Tidak jarang kita juga bersikap seperti Herodes, yang malu untuk mengakui kesalahan, tidak mau rendah hati untuk mengubah prinsip dan pendirian karena tidak mau dianggap bodoh oleh orang lain. Jadi jangan ‘sembarangan’ bersumpah, apalagi bersumpah untuk hal yang tidak benar bahkan tidak disukai oleh Tuhan.
Menanggalkan ego dan gengsi akan mendatangkan hikmat dan kerendahan hati yang harus kita pegang kuat-kuat agar jangan sampai lepas dan menjauh dari kita. Hikmat itulah yang dapat menuntun kita pada pilihan yang benar dan menyenangkan hatiNya. Tentu tidak mudah, tapi jangan cepat putus asa, karena dalam kelemahan itulah, kita akan merasakan tangan Tuhan yang selalu memberikan kekuatan bagi kita untuk dapat melaluinya dengan penuh sukacita. (In).
Tuhan mampukan kami untuk seperti yang Engkau inginkan.
No responses yet