Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Jumat, 04 Agustus 2023
St. Yohanes Maria Vianney
Im 23:1,4-11,15-16,27,34b-37
Mzm 81:3-6,10-11
Mat 13:54-58
Menilai Terlalu Dini
Dan karena ketidakpercayaan mereka, tidak banyak mujizat diadakan-Nya di situ. – Mat 13:58
Pernahkah anda ketika melihat makanan yang belum pernah anda cicipi namun sudah memutuskan untuk tidak akan mencobanya karena melihat dari bentuk, warna ataupun bau yang tidak menarik menurut anda? Namun setelah memaksakan diri untuk mencicipi ternyata rasanya sangat lezat?
Atau pernahkah anda bertemu dengan seseorang yang dari6 gayanya, bentuk tubuhnya, cara ia berjalan sudah membuat anda dengan yakinnya dapat menilai sifat dan karakternya. Sehingga anda memutuskan tidak akan banyak bergaul dengannya. Namun setelah beberapa lama anda mendapati dan mengenalnya lebih jauh, ternyata dia adalah orang yang sangat baik dan banyak menolong anda? Beberapa kali saya mengikuti acara praise & worship. Kebiasaan buruk saya adalah selalu menilai terlebih dahulu siapa worship leadernya dan bagaimana cara ia memimpin praise & worship itu. Bila dari cara ia menyapa pertama kali sudah tidak meyakinkan saya, atau bila ia fals dalam mengambil nada, atau bila ia melakukan sesuatu yang tidak semestinya, semua itu dapat membuat saya tidak mau mengikuti acara itu dengan serius. Sehingga seringkali saya kehilangan berkat yang Tuhan sudah sediakan bagi saya.
Sok tahu ataupun terlalu cepat menilai di awal adalah kesombongan yang pada akhirnya membuat kita akan rugi sendiri dan bahkan tidak akan mendapatkan apa-apa. (Al).
Apakah anda juga demikian? Mohon Roh Kudus untuk menolong, sehingga kita dapat menikmati berkat yang Tuhan sediakan bagi kita.
No responses yet