Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Sabtu, 06 November 2021
Rm 16:3-9,16,22-27
Mzm 145:2-5,10-11
Luk 16:9-15
Kesetiaan
“Barangsiapa setia dalam perkara-perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar. Dan barangsiapa tidak benar dalam perkara-perkara kecil, ia tidak benar juga dalam perkara-perkara besar. – Luk 16:10
Kesetiaan sangatlah mahal harganya “Barangsiapa setia dalam perkara-perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar. Dan barangsiapa tidak apalagi di jaman sekarang yang segala sesuatunya diukur dari segi materi (baca: uang). Tetapi hal itu bukan berarti bahwa tak ada lagi yang namanya kesetiaan. Sebetulnya ada banyak hal tentang kesetiaan yang dapat kita lihat hanya saja yang ter-ekspose oleh dunia adalah yang sebaliknya sehingga seakan-akan tak ada lagi yang namanya kesetiaan.
Wujud kesetiaan, salah satunya dapat kita lihat dari rasa tanggung jawab kita atas tugas atau pekerjaan yang diberikan oleh Tuhan pada kita. Demikian juga halnya seperti para tenaga kesehatan dan relawan. Mereka adalah orang-orang pilihan Tuhan yang setia pada perkara kecil dan olehNya diberi kepercayaan lebih besar dalam masa pandemi ini. Mereka rela mempertaruhkan kesehatan, nyawa, serta waktu mereka bersama keluarga. Mereka menjalankan itu semua dengan tulus dan penuh kasih, sehingga mereka yang sakit dapat sembuh dan dapat kembali pada keluarga masing-masing.
Terima kasih Tuhan atas malaikat-malaikat yang Engkau utus melalui diri mereka untuk hidup kami terutama pada masa pandemi ini. Terima kasih atas kasih, kesetiaan, juga tanggung jawab yang telah Engkau tanamkan dalam diri mereka. Kiranya rahmat kesehatan dan sukacita selalu memenuhi hari-hari mereka. Dan agar mereka selalu menjadi pancaran kasihMu bagi sesama. Tuhan, ajar kami juga untuk setia dalam tugas dan kepercayaan yang Engkau berikan pada kami agar keberadaan kami juga boleh membawa berkat dan kebahagiaan bagi sesama. Amin (Cr).
Maukah saya setia dan penuh tanggung jawab dalam menjalankan tugas dan kepercayaan yang Ia berikan pada saya?
No responses yet