Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Sabtu, 09 Desember 2017
Yes 30:19-21,23-26
Mzm 147:1-6
Mat 9:35 – 10:1,6-8
Domba yang tidak bergembala
Karena mereka lelah dan terlantar seperti domba yang tidak bergembala. – Mat 9:36
Jika Anda cukup aktif dalam lingkungan atau paroki atau persekutuan doa atau komunitas, mungkin Anda tidak asing mendengar keluhan sulitnya mencari pastor jika hendak mengadakan kegiatan rohani. Hal ini terjadi karena pertumbuhan jumlah umat yang tidak sebanding dengan jumlah orang yang terpanggil untuk menjadi imam.
Namun kesulitan ini masih jauh lebih baik dibanding dengan umat yang tinggal di desa atau pedalaman. Bukan saja masalah jumlah imam, tapi juga masalah jarak dan kesulitan untuk mencapai lokasi menjadi tantangan yang masih dirasakan hingga saat ini. Perjalanan yang harus ditempuh seorang imam terkadang harus melewati sungai dan kondisi jalan yang sangat jelek. Hal ini tentu menyebabkan waktu tempuh yang cukup panjang, sehingga umat di desa atau pedalaman hanya dapat mengikuti Perayaan Ekaristi dalam kurun waktu yang lama.
Bekerja untuk Tuhan bukan hanya menjadi tugas uskup, pastor, frater, dan suster. Kita semua menerima tugas perutusan untuk juga terlibat dalam pewartaan Kabar Gembira. Masih banyak domba yang membutuhkan penggembalaan. Marilah setiap kita menemukan talenta yang Tuhan berikan dan menggunakannya untuk melayani gereja dan sesama.
Dunia menawarkan banyak godaan, karena itu kita perlu melakukan bagian kita untuk memberikan tawaran yang lebih baik bagi domba Tuhan. (Ld)
Apa yang dapat saya lakukan sebagai bentuk pelayanan saya bagi domba Tuhan?
No responses yet