Bersyukurlah!

Renungan Katolik “Bahasa Kasih”
Minggu, 09 Oktober 2022

Hari Minggu Biasa XXVIII

2 Raj 5:14-17
Mzm 98:1-4
2 Tim 2:8-13
Luk 17:11-19

Bersyukurlah!

”Tidak adakah di antara mereka yang kembali untuk memuliakan Allah selain dari pada orang asing ini?” – Luk.17:18

Selalu ada alasan untuk bersungut-sungut dan mengeluh, tetapi kita justru harus belajar menemukan alasan untuk tetap BERSYUKUR atas segala sesuatu yang kita alami sehingga kita bisa merasakan kasih Tuhan yang selalu hadir dalam hidup kita.

Kita harus bersyukur karena Tuhan telah memberikan semuanya secara cuma-cuma alias GRATIS. Dengan bersyukur, aku menghargai pemberian Tuhan. Bersyukur memampukanku untuk melihat dari sudut pandang positif, tetap bersukacita dalam segala hal dan yakin akan rencana indah-Nya.

Rasa syukur terlihat dari wajah yang tersenyum, tangan yang terulur pada sesama yang membutuhkan, sapaan hangat dan penuh kasih. Rasa syukur akan terwujud pada kerinduan untuk berbagi dengan segala yang dimiliki.

Setiap hari aku belajar mengucap SYUKUR minimal 3 hal saat mengawali hari; masih diberi nafas kehidupan, masih melihat wajah pasanganku dan masih diberikan kesempatan untuk beraktifitas. 

Sebelum tidur aku pun belajar ber-SYUKUR atas berkat makanan yang masih dapat dinikmati, bercanda ria dengan anak-anak dan pasangan, serta masih bisa berbelanja kebutuhan sehari-hari. Syukurilah hal-hal sederhana yang bisa kita nikmati maupun kita lakukan. Berusahalah untuk tetap bersyukur sekalipun sulit. Percayalah ketika hati bersyukur maka sukacita, damai sejahtera, dan ketenangan akan kita rasakan. (TL).

Sudahkah aku bersyukur hari ini?

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *